Record Detail
Advanced SearchText
Pembinaan Kaum Muda Menurut Evangelli Gaudium
Masyarakat sekarang ini berhadapan dengan berbagai jenis permasalahan hidup. Hal ini tidak terlepas dari pengaruh kemajuan ilmu teknologi, yang secara langsung maupun tidak langsung membawa dampak tersendiri bagi kaum muda Katolik. Di satu pihak, perkembangan ilmu teknologi menawarkan suatu nilai positif yang menggembirakan, yang salah satunya dapat berfungsi sebagai sarana pewartaan Injil dan komunikasi antar kaum muda Katolik. Anak zaman ini sering disebut anak generasi Z. Mereka mempunyai gaya, sifat, dan cara hidup yang berbeda dengan generasi sebelumnya. Mereka dicirikan sebagai dapat berpikir dan menanggapi banyak persoalan di saat yang sama (multitasking), selalu berpikir cepat, berpikir tidak linear, tidak mendalam, dan tergantung pada gadget. Relasi antar mereka lebih banyak melalui dunia maya bukan dengan dunia nyata. Pembahasan mengenai kaum muda sangat kompleks sekali. Sepertinya tidak pernah habis untuk membahas mengenai apa yang ada dalam diri kaum muda. Kaum muda bukan suatu sistem yang stagnan melainkan mereka selalu berubah-ubah dari waktu ke waktu seiring perkembangan zaman. Sehingga kaum muda perlu untuk didampingi dan di bina. Hal ini mengingat bahwa kaum muda adalah penerima tongkat estafet kepemimpinan dari orang tua. Sehingga pembinaan Kaum Muda tidak boleh dipandang sebelah mata. Dokumen Evangelii Gaudium dapat dijadikan sebagai pedoman dalam melakukan pembinaan kepada Kaum Muda. Hal ini dapat dilihat dari beberapa hal yang hendaknya bisa dijadikan acuan dan bahan untuk pembinaan kepada kaum muda. Dewasa ini kaum muda enggan untuk mengotori dirinya dengan lumpur yang ada dijalan. Beberapa tema yang dapat dijadikan sebagai pembinaan sekaligus peringatan bagi kaum muda adalah dalam hal kaum muda hendaknya menjadi miskin seperti Kristus yang miskin, serta berani untuk keluar dari zona nyamannya dan pergi keluar untuk bermisi. Dan yang terpenting adalah menjadi Kaum Muda yang tanggap akan situasi sekitar dimana mereka ada dan berada. Karena kaum muda adalah harapan dan masa depan Gereja.
Availability
13.047 | 259.2 Ari p | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
259.2 Ari p
|
Publisher | STFT Widya Sasana : Malang., 2017 |
Collation |
xi + 78hlm: 21,5x28cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
259.2
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available