Record Detail
Advanced SearchText
Max Havelaar
Buku Max Havelaar ini merupakan nyanyian Multatuli alias Douwes Dekker karena melihat ketimpangan yang dilakukan pemerintah Belanda terhadap rakyat di daerah jajahannya. Douwes Dekker sempat menduduki jabatan controleur (pegawai pemerintah Belanda tertinggi) di Natal, Sumatera Utara, kemudian dimutasi ke Padang, Sumatera Barat, Rangkas Bitung, Lebak, serta Banten. Dia selalu menentang kebijakan atasannya yang selalu merugikan kaum pribumi. Selama bertugas sebagai kaki tangan pemerintah Belanda, Douwes Dekker selalu menolak dengan tegas model pemerintahan Belanda. Yang jadi titik tolak kritik dan perlawanannya, karena ketidakadilan dan perampasan hak yang dilakukan Belanda. Douwes Dekker justru bersimpati pada rakyat pribumi yang teraniaya dan tertindas. Douwes Dekker sering melihat proses peradilan yang curang dan juga kecurangan lainnya yang dilakukan oleh pemerintah Belanda yang jelas-jelas merugikan penduduk. Berbagai kasus dibeberkannya, sebagai contoh, kasus si Pamaga anak angkat Sutan salim yang didakwa mencoba membunuh tuanku Natal dan controleur Belanda di Natal. Karena kegigihannya untuk membela kaum pribumi, Douwes Dekker pernah diskors. Bahkan, yang lebih menyakitkan hatinya, upah Douwes Dekker hanya dibayar separuh saja. Akibat dari perlawanannya ini pada tahun 1856 Douwes Dekker diberhentikan dari jabatannya. Bahkan pemerintah Belanda sempat menuntut Douwes Dekker ke pengadilan. Setelah kalah dalam perkara tersebut, Douwes Dekker dipulangkan ke Eropa. Namun semangat perlawan dan pemberontakan yang dilakukannya tak kunjung padam. Pemerintah Belanda tak bisa menghapus ideologi Multatuli. Dengan menyewa sebuah apartemen sederhana di Belgia mulai melakukan perlawanan.
Availability
0825 | 899.221 Mul m | Perpustakaan STFT | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
899.221 Mul m
|
Publisher | Djambatan : Jakarta., 1973 |
Collation |
xxi + 359hlm; 15 x 21,5cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
899.221
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
Cetakan 2
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available