Image of Memupuk Kehidupan di Nusantara: Memanfaatkan Keanekaragaman Indonesia

Text

Memupuk Kehidupan di Nusantara: Memanfaatkan Keanekaragaman Indonesia



Sejak ditandatanganinya Konvensi mengenai Keanekaragaman Hayati oleh sebagian besar anggota Perserikatan Bangsa-bangsa di Rio de Janeiro 1992, masyarakat dunia bersepakat untuk melestarikan, memanfaatkan secara berkelanjutan, dan membagi keuntungan dari pemanfaatan keanekaragaman hayati secara adil. Sejak itu pula, masyarakat di luar kelompok biologiwan tergerak untuk ikut berbicara dan bergiat di bidang keanekaragaman hayati, yang merupakan modal pembangunan berkelanjutan, terutama untuk negara-negara yang sedang berkembang seperti Indonesia. Lalu, apa sebenarnya yang dicakup dalam pengertian keanekaragaman hayati itu? Mengapa pula keanekaragaman hayati merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan kehidupan manusia? Buku ini membahasnya dalam empat bab. Bab I mengemukakan peran keanekaragaman hayati dalam pembangunan berkelanjutan. Bab II khusus membahas mengenai keanekaragaman hayati Indonesia dan keadaannya dari zaman ke zaman. Jarang ada yang menyadari bahwa kekayaan ini dapat menjamin keberadaan bangsa Indonesia dengan kebhinekaan alam dan budayanya. Bab III membahas kewajiban Indonesia sebagai warga dunia yang diharapkan dapat ikut aktif mengelola keanekaragaman hayati yang berada di wilayahnya. Bab IV menegaskan lagi pentingnya keanekaragaman hayati untuk dikelola secara benar agar bermanfaat bagi Indonesia. Pendidikan di segala tingkatan merupakan kunci kalau keanekaragaman hayati diharapkan dapat dimanfaatkan secara berlanjut.


Availability

15996344.046 Sas mAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
344.046 Sas m
Publisher Yayasan Pustaka Obor Indonesia : Jakarta.,
Collation
viii + 242hlm: 14,5x21cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-979-461-769-4
Classification
344.046
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this