Image of Peran Orang Tua dalam Pendidikan Iman Anak (refleksi atas dokumen Gravissimun Educationis Art. 2-3 dan relevansinya bagi pendidikan iman anak di era 4.0)

Skripsi

Peran Orang Tua dalam Pendidikan Iman Anak (refleksi atas dokumen Gravissimun Educationis Art. 2-3 dan relevansinya bagi pendidikan iman anak di era 4.0)



Fokus studi ini ialah suatu riset tentang pendidikan iman anak oleh orangtua di era 4.0 yang diterangi dokumen Konsili Vatikan II Gravissimun Educationis art. 2-3. Tujuannya ialah untuk memahami dan memperdalam pengetahuan tentang peran orangtua dalam pendidikan iman anak di era 4.0 menurut dokumen Konsili Vatikan II Gravissimun Educationis art.2-3 dan relevansinya bagi tugas orangtua dalam pendidikan iman anak di era 4.0. Metodologi yang digunakan dalam studi ini ialah metode penelitian kualitatif dengan menulusuri aneka kepustakaan yang relevan dengan tema yang dibahas. Studi ini menemukan bahwa semakin hari dunia mengalami perkembangan. Perkembangan ini terjadi di setiap bidang kehidupan manusia. Perkembangan ini bagaikan pedang bermata dua. Di satu sisi, perkembangan membuat kehidupan orangtua dalam pendidikan iman anak diberi kemudahan. Di sisi lain, perkembangan dapat menjadi suatu yang radikal dan tantangan sekaligus ancaman dalam memberi pendidikan iman anak. Hal ini membuat orangtua mengalami kecemasan dan ragu. Dengan bantuan ide-ide yang terdapat dalam Dokumen Konsili Vatikan II Gravissimun Educationis, penulis menyampaikan gagasan yang menjadi angin segar bagi orangtua dalam pendidikan iman anak di era 4.0. Kabar gembira bahwa pendidikan iman anak pertama dan utama merupakan peran orangtua, namun orangtua tidak berjalan sendiri melainkan dibantu oleh sekolah dan gereja dalam menumbuhkembangkan iman anak-anak. Gereja dan sekolah merupakan sarana utama pendidikan iman anak di era 4.0. gereja dipanggil untuk menyalurkan iman kepada umat terutama anak-anak. Orangtua harus menjadikan sekolah dan gereja sebagai tempat untuk pendidikan dan perkembangan iman anak.


Availability

20.055377.82 Sal pPerpustakaan STFTAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
377.82 Sal p
Publisher STFT Widya Sasana : Malang.,
Collation
xiii + 96hlm: 22x28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
377.82
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this