Image of Peran Seni Lukis sebagai Sarana Pewartaan Keselamatan Menurut Dokumen Sacrosanctum Concillium Art 122-127

Skripsi

Peran Seni Lukis sebagai Sarana Pewartaan Keselamatan Menurut Dokumen Sacrosanctum Concillium Art 122-127



Pada skripsi ini penulis memfokuskan pembahasan pada seni lukis sebagai sarana pewartaan keselamatan menurut Dokumen Sacrosanctum Concilium artikel 122-127. Semangat Konsili Vatikan II yang diwartakan oleh Santo Yohanes XXIII telah memberikan banyak perubahan yang besar dalam tubuh Gereja Katolik. Gereja semakin membuka diri dalam menanggapi segala macam permasalahan yang terjadi di dunia. Gereja berkembang dengan begitu baik sehingga mau untuk terjun dalam kesulitan yang dialami oleh manusia. Peran kesenian dalam Gereja telah membantu umat untuk lebih mudah dalam penghayatan iman mereka. Kesenian khususnya lukisan memberikan pemahaman visual kepada para penikmatnya sehingga mereka mengalami sebuah keindahan yang merupakan refleksi atas keindahan dari misteri Agung Allah. Dalam penulisan skripsi ini penulis menggunakan kepustakaan untuk penulisan karyanya. Penulis menggunakan dokumen Sacrosanctum Concilium artikel 122-127 sebagai referensi utama penulisan, selain itu penulis juga menggunakan beberapa buku dan sumber internet sebagai pendukung dalam penulisan skripsi ini. Penulis menemukan berkat semangat Konsili Vatikan II, Gereja sangat memperhatikan setiap kesenian yang ada. Gereja juga menerima seluruh kesenian khususnya lukisan untuk membantu dalam Evangelisasi Injil selama lukisan tersebut tidak bertentangan dengan ajaran dan keimanan Gereja Katolik. Oleh karena itu peran seni lukis menjadi sarana bagi manusia untuk lebih bisa hidup menggereja dan sebagai sarana pewartaan yang kontekstual serta sebagai bentuk pertanggung-jawaban para seniman Kristiani atas bakat yang telah dianugerahkan oleh Allah kepada mereka.


Availability

19.038266 Ner pPerpustakaan STFTAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
266 Ner p
Publisher STFT Widya Sasana : Malang.,
Collation
xiii + 78hlm: 22x28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
266
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this