Image of Yesus Menyambut Seorang Anak Kecil (Suatu eksegese dan refleksi teologis atas Markus 9:33-37)

Text

Yesus Menyambut Seorang Anak Kecil (Suatu eksegese dan refleksi teologis atas Markus 9:33-37)



Skripsi ini membahas tentang Yesus Menyambut Seorang Anak Kecil (Mrk 9:33-37). Dalam kisah tersebut disampaikan bagaimana Yesus menerima seorang anak kecil dan menempatkan di tengah-tengah para murid. Anak kecil menjadi model bagi para murid dalam mewartakan kebenaran. Teladan seorang anak kecil inilah membuat penulis tertarik untuk mendalami teks Mrk 9: 33-37. Adapun metode yang digunakan penulis yaitu metode eksegese. Metode ini memiliki beberapa langkah yaitu analisis konteks, analisis bahasa, analisis sintaksis, analisis semantik, analisis struktur, analisis cerita, tafsiran dan refleksi teologis. Dalam analisis struktur penulis menemukan bahwa kehadiran seorang anak kecil menjadi teladan bagi para murid, bahwa menjadi seorang pemimpin sebaiknya mampu untuk melayani orang-orang kecil dan terlantar. Anak kecil hadir sebagai model untuk menyadarkan para murid soal siapa yang terbesar di antara mereka. Pesan-pesan teologis yang ditemukan dalam teks ini yaitu; Perbincangan para murid, para murid mempertengkarkan siapa yang terbesar, murid yang terdahulu adalah murid yang terakhir dan pelayan bagi sesama, anak kecil menjadi model di antara para murid dan sikap murid sejati terhadap anak kecil. Pesan teologis ini mau menunjukkan bahwa seorang anak kecil memiliki tempat yang layak di sisi Allah. Tindakan konkret untuk memberikan tempat yang layak bagi anak kecil ialah memberi ruang bagi mereka dengan cara pendalaman iman, pastoral dan pelayanan kepada anak-anak secara lebih intens.


Availability

18.023226.307 Bla yPerpustakaan STFTAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
226.307 Bla y
Publisher STFT Widya Sasana : Malang.,
Collation
xiii + 133hlm: 22x28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
226.307
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this