Record Detail
Advanced SearchText
Kajian Gender dalam Konteks Pascakolonial
Penjajahan secara fisik di Indonesia telah usai, tetapi pengaruhnya masih sangat kuat. Kolonialisme dalam bentuk baru masih berlangsung dan justru mengakar kian kuat dalam pengalaman dan kesadaran masyarakat Indonesia. Ketergantungan, pemujaan, dan pengakuan terhadap superioritas Barat merupakan salah satu manifestasi dari kolonialisme. Kolonialisme model baru ini tidak kalah berbahayanya dibandingkan dengan kolonialisme secara fisik di masa lalu. Implikasi kolonialisme model baru ini adalah munculnya ketimpangan terhadap banyak hal, termasuk ketimpangan gender. Berbagai bentuk ketimpangan relasi gender menjadikan perempuan tidak memiliki kesempatan yang sama dengan kaum laki-laki untuk mengekspresikan potensi dirinya. Kaum perempuan menjadi tersisih pada berbagai wilayah kehidupan. Ketimpangan inilah yang dalam perkembangannya kemudian memunculkan gerakan feminisme. Tujuan gerakan feminisme adalah lahirnya kesederajatan dan kesetaraan antara kaum laki-laki dan kaum perempuan. Berbagai bentuk ketimpangan mereka kritisi dan dekonstruksi. Kalangan feminis bergerak nyaris pada semua level, mulai dari level filosofis hingga aksi-aksi praktis. Gender, kolonialisme dan pascakolonial menjadi kata kunci yang mewakili isi buku yang ditulis oleh Katrin Bandel ini. Buku karya dosen Universitas Sanata Dharma Yogyakarta asal Jerman ini menarik karena ditulis dalam bahasa sederhana. Gaya bahasa bertutur santai dan tidak kaku menjadikan buku ini menarik untuk dibaca. Padahal, buku sesungguhnya merupakan karya ilmiah yang sarat referensi dari berbagai buku berbobot. Selain itu, buku ini tidak berangkat dari teori, tetapi berangkat dari contoh-contoh konkrit untuk kemudian dianalisis secara kritis dengan kerangka teori tertentu.
Availability
20392 | 305.42 Ban k | Perpustakaan STFT | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
305.42 Ban k
|
Publisher | Sanata Dharma University Press : Yogyakarta., 2016 |
Collation |
xiv + 138hlm; 15,5x23cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
978-602-6369-45-1
|
Classification |
305.42
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available