Image of Ziarah Totus Tuus sebagai Proses Perubahan untuk Menjadi Serupa dengan Kristus: Implementasi Ajaran Spiritualitas Montfort bagi Pembinaan Kaum Awam Sebagai Agen Evangelisasi

Text

Ziarah Totus Tuus sebagai Proses Perubahan untuk Menjadi Serupa dengan Kristus: Implementasi Ajaran Spiritualitas Montfort bagi Pembinaan Kaum Awam Sebagai Agen Evangelisasi



Bersatu dengan Kristus merupakan panggilan dasar bagi setiap umat Kristiani. Dengan menerima Sakramen Pembaptisan setiap umat Kristen dipersatukan dengan Kristus sebagai Kepala Gereja. Bersatu dengan Kristus berarti mengambil bagian dalam panggilan untuk mewartakan Injil. Konsili Vatikan II menegaskan bahwa setiap orang yang dibaptis mempunyai derajat yang sama sebagai anak Allah, dengan Sakramen Baptis dan Krisma bahkan awam pun dipanggil untuk berpartisipasi dalam evangelisasi. Pada bagiannya Ekaristi memelihara semangat pewartaan ini. Pertama-tama kaum awam harus bersatu dengan Kristus agar dapat menjalankan karya pewartaan Injil. Bersatu dengan Kristus berarti tinggal di dalam Kristus agar dapat memahami kehendak-Nya. Evangelisasi dapat dilakukan dengan memberikan kesaksian hidup sebagai orang Kristen. Oleh sebab itu, pembinaan kaum awam mutlak perlu agar mereka dapat melakukan karya pewartaan dengan benar. Ziarah Totus Tuus sebagaimana diajarkan oleh St. Louis-Marie de Montfort merupakan salah satu cara pembinaan kaum awam. Melalui Ziarah Totus Tuus ini kaum awam diajak untuk bersatu dengan Kristus. Persatuan ini dapat tercapai dengan pembaktian diri melalui tangan Bunda Maria. Ini berarti kita meneladani Bunda dan mempraktekkan keutamaan-keutamaannya yang istimewa dalam hidup kita sehari-hari. Maria telah membentuk Yesus di dalam rahimnya. Allah telah memilih dua sebagai wadah untuk membentuk PuteraNya. Dengan membiarkan diri dibentuk dalam rahim Maria, setiap umat Kristiani akan menjadi sempurna seperti Kristus.


Availability

08.01009253.15 San zPerpustakaan STFTAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
253.15 San z
Publisher STFT Widya Sasana : Malang.,
Collation
vi + 108hlm; 21x28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
253.15
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this